Sabtu, 14 Februari 2015

Para Fotografer Terbaik

Hendra Lesmana (Indonesia)
6 Fearless Awards 2014








Tips Foto Dengan Kamera Handphone

   Handphone adalah alat yang selalu kita bawa kemana – kemana, bukan hanya karena fungsinya sebagai alat komunikasi namun juga karena ia memiliki kemampuan ‘super’; pemutar mp3, GPS, perekam, organizer dan tentu saja kamera.

   Dengan terus bertambahnya kemampuan kamera handphone (megapiksel, kualitas lensa dan adanya flash), frekuensi dan jumlah penggunanya juga semakin banyak. Sayangnya, hasil foto menggunakan kamera ini masih tetap terbatas. Bukan semata karena kualitas kamera namun juga mungkin cara kita menggunakannya.

Memahami Menu Pada Kamera DSLR

    Setiap brand kamera mempunyai mode pengaturan tersendiri yang berbeda antara satu dengan yang lain, namun mempunyai fungsi yang kurang lebih sama, berikut adalah mode pengaturan pada kamera DSLR:


M atau Full Manual
Baik pada Canon atau Nikon menu M fungsinya sama yakni mengatur kamera dalam mode manual penuh. Pengaturan ISO, aperture dan Shutter speed dapat dilakukan dengan setting manual.

Auto atau kotak hijau
Pada canon berbentuk kotak hijau dan pada Nikon tulisan Auto, yang fungsinya sama yakni mode pengaturan otomatis sepenuhnya. Mode ini bisa dikatakan mode untuk pemula, karena tinggal jepret dan gambar didapatkan.

Persiapan sebelum ber"Foto-foto"

    Setiap berangkat untuk tur fotografi, selalu saja ada dilema, mau bawa apa saja ya? Yang pasti kalau mau bawa semuanya, agak repot, karena nanti keberatan. Tapi kalau cuma bawa seringkas mungkin, nanti ada yang kurang jadi nyesal.

    Saran saya dicoba saja untuk memasukkan semua bawaan ke tas, lalu dibawa jalan-jalan. Menurut pengalaman saya, bawaan 7 kg (termasuk berat tas dan tripod) adalah batasan maksimum. Lebih dari itu, saya akan merasakan tidak nyaman dan cepat lelah saat berjalan-jalan selama 1-2 jam.

5 Cara memfoto untuk menghasilkan gambar yang indah

"Rules of Thirds"




    Bayangkan bahwa gambar Anda dibagi menjadi 9 segmen yang sama dengan 2 vertikal dan 2 garis horizontal. "Rules of Thirds" mengatakan bahwa Anda harus memposisikan elemen yang paling penting dalam adegan Anda sepanjang jalur tersebut, atau pada titik-titik di mana mereka berpotongan.